Ketua DPRD Lampung Kasih Bantuan Kursi

845 views

LAMPUNG- Ketua DPRD Lampung Mingrum Gumay SH., MH berikan bantuan perlengkapan kursi dan buah segar kepada organisasi Pemuda Batak Bersatu (PBB) Pengurus Anak Ranting (PAC) di Lampung Tengah beberapa hari lalu.

Mingrum Gumay menyebutkan bahwa dirinya selama menjadi wakil rakyat tidak pernah membedakan organisasi berbasis keagamaan, kesukuan dan lainnya.

“ Justru saya bertanya kalau ada orang yang lebih mendominasi dengan satu lini saja yang terus diperhatikan, sepanjang wadahnya tidak bertentangan dengan ideologi negara dan nilai-nilai kemasyarakatan harusnya sama asa sama rasa, “ Ungkapnya

Ia juga menyebutkan bantuan yang diberikan jangan dilihat dari besarannya, tetapi nilai guna dan asas manfaatnya.

“ Saya liat ini sekretariat PAC nya baru, kemudian dikeluhkan belum ada kursi, yasudah kita bantu untuk pengadaan kursinya, bagaimana mungkin organisasi ini akan terus berkembang jika rumahnya saja belum bisa memfasilitasi dan membuat nyaman seluruh anggotanya,“ Lanjutnya. (*)

BACA JUGA :   Paripurna LKPJ, Sekretaris Pansus DPRD Lampung: Kita Nunggu Agenda Pimpinan dan Banmus