Ini 3 Kandidat Cawapres dari Hasil Survei Trust Indonesia

1,332 views

Jakarta – Trust Indonesia lakukan survei dan menyimpulkan ada 3 kandidat calon wakil presiden (cawapres) yang dipilih responden. Tiga kandidat itu antara lain, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Sandiaga Uno, dan Erick Thohir.

“Dalam top of mind survei Trust Indonesia yang dirilis Februari lalu. AHY dan Sandiaga Uno masing-masing memiliki elektabilitas sebesar 8,5 persen. Sementara Erick Thohir ada di peringkat ketujuh, dengan elektabilitas sebesar 3,5 persen,” kata Direktur Eksekutif Trust Indonesia Azhari Ardinal dalam keterangannya ke wartawan, kemarin..

Survei nasional yang digelar pada 28 Januari – 6 Februari 2023 lalu, melibatkan 2.200 responden dengan tingkat kesalahan sebesar 2,09 persen tersebut.

Survei tersebut ikut memotret pilihan Cawapres dalam berbagai skema dan simulasi. Dalam simulasi 13 nama Cawapres (Elektabilitas Tertutup), Sandiaga juga berhasil mendapat elektabilitas tinggi sebesar 6,4 persen. Baru kemudian diikuti AHY yang memiliki elektabilitas 6,1 persen dan Erick Thohir yang hanya mendapat elektabilitas 3,9 persen.

Tentu saja ada nama-nama lain seperti Ridwan Kamil, Mahfud MD dan Risma yang ikut muncul sebagai Cawapres potensial. Tetapi ketiga nama tadi belum atau tidak diusung secara resmi oleh partai politik untuk menjadi pasangan Cawapres.

Karena itu, besar kemungkinan Mahfud, Ridwan Kamil dan Risma tidak masuk dalam radar Cawapres yang diusung oleh masing-masing koalisi politik.

 

BACA JUGA :   Industri Makanan di Pergudangan Vivo Diduga Ilegal