BATAM — Direktur Perumda TirtaRaja Air Minum Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), H. Berto Darmo Poedjo Asmanto, MBA, mendampingi Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah, S.STP., M.M., M.Pd., dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) ke-XVII di Hotel Aston Batam, Kepulauan Riau, Senin (19/1/2026).
Rakernas APKASI XVII mengusung tema “Wujudkan Asta Cita Untuk Daerah Sejahtera”. Sejumlah agenda strategis dibahas dalam kegiatan tersebut, di antaranya forum dialog dengan para menteri terkait sektor pertanian, infrastruktur, dana desa, serta pembangunan desa.
Selain itu, Rakernas juga membahas revisi Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, pleno internal penyusunan rekomendasi dan arah kebijakan APKASI tahun 2026, peluncuran buku “25 Praktik Terbaik Kabupaten”, serta peresmian Pusat Promosi Investasi Daerah (PPID).
Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah menegaskan Rakernas APKASI menjadi forum penting bagi kepala daerah dalam menyelaraskan pembangunan daerah dengan kebijakan nasional.
“Forum strategis bagi seluruh Bupati se-Indonesia, dan ini sangat penting dalam menyelaraskan program kerja pembangunan di daerah dengan agenda dan program nasional,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan bahwa forum tersebut menjadi sarana penyampaian aspirasi daerah kepada pemerintah pusat sekaligus ajang bertukar gagasan antar kepala daerah.
“Forum ini penting dalam menyampaikan aspirasi kepala daerah kepada Pemerintah Pusat, para kepala daerah bisa saling bertukar pikiran dan pengalaman untuk kemajuan daerah masing-masing,” kata Teddy.
Bupati OKU yang juga menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal APKASI berharap Rakernas dapat memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah.
“Tentunya harapan kita dengan Rakernas ini semakin memperkuat sinergi antar pemerintah pusat dan daerah, semakin memperkuat jaringan antar daerah yang imbasnya akan berdampak pada kemajuan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat,” tukasnya.
Sementara itu, kehadiran Direktur Perumda TirtaRaja dalam Rakernas tersebut diharapkan dapat memperkuat peran BUMD air minum sebagai mitra strategis pemerintah daerah dalam mendukung pelayanan dasar air bersih yang andal, profesional, dan berkelanjutan bagi masyarakat Kabupaten OKU. (Amrul)




