PESISIR BARAT- Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian Kabupaten Pesisir Barat terima rombongan dari Diskominfo Kabupaten Lampung Utara (27/1/22).
Kedatangan rombongan Diskominfo Lampung Utara ini dalam rangka silaturahmi sekaligus mempelajari lebih lanjut penerapan aplikasi SiKAMDO di Kabupaten Pesisir Barat.
Ini kali ke-2 rombongan berkunjung ke Kabupaten Pesisir Barat, sebelumnya rombongan juga pernah melakukan kunjungan kerja terkait studi tiru aplikasi SiKAMDO di Kabupaten Pesisir Barat pada tahun 2021.
Untuk diketahui, Ahmad Nalpa, S.Kom, pejabat fungsional ahli Pesisir Barat, di dampingi Operator SiKAMDO Betara Sona, S.Si menerima rombongan dari Diskominfo Kabupaten Lampung Utara yang dipimpin oleh Kabid Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Firmansyah di Ruang Kerja Kadis Kominfo Pesisir Barat.
Kabid IKP Diskominfo Kabupaten Lampung Utara Firmansyah mengatakan bahwa maksud dan tujuan rombongan kali ini yaitu untuk sharing pengalaman dalam hal administrasi SPJ serta kendala lapangan yang sering dialami pada saat awal penerapan aplikasi SiKAMDO.
Ia juga menginformasikan bahwa Diskominfo Lampung Utara membuat aplikasi sejenis yang pada saat ini dalam tahap sosialisasi dengan media.
Aplikasi tersebut diberi nama SiKEPLU (Sistem Kerjasama Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Utara).
Menanggapi hal tersebut, Ahmad Nalpa, S.Kom menceritakan awal penerapan aplikasi SiKAMDO dengan membuka layanan untuk konsultasi teknis, mulai dari pembuatan akun, perifikasi email, hingga pengiriman berkas secara online hal itu dilakukan untuk memberikan support media di lapangan.
Ia juga menjelaskan banyak hal-hal yang terjadi pada saat awal penerapan SiKAMDO seperti lupa sandi akun maupun berkas yang diunggah oleh media.
Diakhir pertemuan, Diskominfo Pesisir Barat diperkenankan untuk menjajal aplikasi serupa milik Diskominfo Lampung Utara SiKEPLU walaupun aplikasi ini masih prototype, namun demikian Diskominfo Pesisir Barat mengapresiasi aplikasi SiKEPLU ini karena sudah setara dengan aplikasi SiKAMDO milik Diskominfo Pesisir Barat. (hms/dit)