Unila Gelar Evaluasi Jalan Sehat dan Launching Rooftop Gedung Rektorat

722 views

Bandar Lampung – Rektor Universitas Lampung (Unila) Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., I.P.M., memimpin acara evaluasi pelaksanaan jalan sehat Unila tahun 2023 dan launching rooftop lantai enam gedung rektorat setempat, Rabu, 7 Juni 2023.

Jalan sehat Unila merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam memeriahkan Bulan Merdeka Belajar sekaligus memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) dan Hari Kartini yang digelar pertengahan Mei lalu.

Acara tersebut sukses diselenggarakan dengan diikuti sekitar 5.000-an peserta dan dihadiri berbagai sponsor yang memberikan 600 hadiah.

Prof. Lusi mengapresiasi partisipasi dan kerja sama dari seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan jalan sehat Unila. Ia berharap, kegiatan tersebut dapat meningkatkan semangat belajar dan kesehatan bagi sivitas akademika Unila.

“Kesuksesan acara jalan sehat tahun 2023 ini berkat bantuan dari semua pihak, mulai dari panitia, peserta, hingga penyandang dana. Saya ucapkan terima kasih atas dukungan dan antusiasmenya,” ujar Prof. Lusi.

Selain evaluasi jalan sehat, Prof. Lusi meresmikan rooftop lantai enam Gedung Rektorat Unila yang akan difungsikan sebagai tempat diskusi sekaligus outlet Badan Pengelola Usaha (BPU) yang menyediakan produk-produk hasil inovasi dosen dan mahasiswa Unila.

“Rooftop lantai enam ini adalah tempat kebersamaan kita, segala aktivitas untuk diskusi yang mempererat tali silaturahmi bisa dilakukan di sini. Selain itu, kita bisa melihat produk-produk unggulan BPU yang merupakan buah kreativitas dosen dan mahasiswa kita,” tutur Prof. Lusi.

Acara tersebut turut dihadiri ketua senat, para wakil rektor, para dekan, ketua SPI, direktur pascasarjana, para kepala biro, para ketua lembaga, para ketua UPT, ketua BPU, dan seluruh panitia jalan sehat.(*)

BACA JUGA :   Puskamsikam Fakultas Hukum Unila Gandeng AJI Pelatihan Penulisan Opini dan Press Release