Camat Umpu Semenguk Sambangi Curup Jepun Neba

315 views

WAY KANAN- Camat Umpu Semenguk, Satria Nasir sambangi kawasan wisata Curup Jepun Negeri Baru (Neba), Jumat (07/08/20).

Camat Umpu Semenguk Satria Nasir mengatakan potensi Curup Jepun Negeri Baru ini sangat luar biasa, hal ini terlihat antusias ratusan pengunjung yang berdatangan tiap harinya semakin meningkat.

Menurut Satria, wisata alam Curup Jepun Neba ini perlu di kembangkan, baik dari sektor jalan menuju lokasi yang berkisar 3 Km masih tanah merah yang menyebabkan kesulitan untuk menuju lokasi dimusim hujan, untuk itu melalui Dana Desa dan swadaya masyarakat harus bisa mengembangkan potensi yang ada wisata alam tersebut.

“ Harapan saya dalam mengelola dan memfasilitasi wisata alam curup jepun neba ini, kepala kampung negeri baru bisa bersama-sama dengan masyarakat mengembangkan potensi yang ada di destinasi wisata alam tersebut,” harap Satria.

Di tempat yang sama, kepada Senator.ID, Pj Kakam Negeri Baru, Gajah Tera mengaku tengah berusaha melengkapi keamanan serta fasilitas di Curup Jepun Neba.

“Diharapkan kepada pengunjung yang datang ke curup ini agar bisa menjaga keamanan keluarganya serta tidak untuk mengotori tempat wisata ini,” paparnya.(gun/dit).

BACA JUGA :   Debat Kandidat Kedua, Rina Marlina Janji Bakal Gratiskan Pendidikan dan Kesehatan di Way Kanan