Pesisir Barat – Pemkab Pesisir Barat melalui Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) menggelar rapat koordinasi dengan Cabang Kejaksaan Negeri Lampung Barat di Krui, terkait beberapa permasalahan aset di Wilayah Kabupaten Pesisir Barat, yang bertempat di ruang rapat Kantor BPKAD, Kantor Pemkab Pesisir Barat. Rabu, 22 Februari 2023.
Cabang Kejaksaan Negeri Lampung Barat di Krui yang dipimpin oleh Kepala Kantor Cabang Kejaksaan Negeri Lampung Barat di Krui Cristian Gultom.,SH, MH beserta jajarannya yang diterima langsung oleh Kepala BPKAD Pesisir Barat Kasmir., S.Sos., MM dan beberapa perwakilan OPD terkait , melakukan rapat koordinasi terkait beberapa permasalahan aset di wilayah Pemkab Pesisir Barat.
Dalam Sampaian Kepala Kantor Cabang Kejaksaan Negeri Lampung Barat di Krui Cristian Gultom.,SH, MH mengatakan bahwa barang milik daerah atau Aset Daerah merupakan sumber daya penting bagi Pemerintah Daerah, selain memiliki potensi guna menunjang PAD, juga merupakan salah satu indikator keberhasilan Pemerintah Daerah dalam mengelola pemerintahannya, demikian Aset Daerah harus mengelola secara tertib, efektif, efisien serta akuntabel, agar dapat berdayaguna dan berhasil.
Untuk itu dalam mengatasi hal tersebut perlu dilakukan diantaranya adalah optimalisasi pemanfaatan, pengamanan, dan pengawasan serta pengendalian.
Dalam kesempatan itu juga Kepala BPKAD Pesisir Barat Kasmir., S.Sos., MM menyatakan atas permohonan untuk melaksanakan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat dengan Kantor Kejaksaan Negeri terkait Penyelesaian atas Aset Tanah bermasalah di Kabupaten Pesisir Barat.
Ada 8 objek bidang tanah yang menjadi target penyelesaian Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat, yaitu :
1. 4 Bidang tanah di Dinas Kesehatan.
2. 1 Bidang Tanah di Dinas Perikanan.
3. 1 Bidang Tanah di Sekretariat Daerah.
4. 2 Bidang Tanah di Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang.
Hasilnya nanti akan disampaikan melalui surat kepada Kepala BPKAD melalui Kepala Kantor Cabang Kejaksaan Negeri Liwa di Krui dan untuk selanjutnya menjadi pembahasan dan materi rapat selanjutnya.(ys)