Musrenbang, Bupati Pesawaran Minta Camat Lebih Peka

1,558 views

PESAWARAN- Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona mengingatkan kepada para Camat agar lebih cepat tanggap terhadap situasi dan kejadian yang ada di wilayahnya, terlebih dalam situasi pandemi saat ini.

” Dalam masa pandemi ini, saya ingatkan kepada para camat, untuk selalu peka  dan terus memantau perkembangan situasi dan kondisi terhadap segala gejolak dan peristiwa, yang terjadi di tengah masyarakatnya,” pesan Dendi, di Acara Musrenbang Kecamatan Tahun 2022. Dalam rangka penyusunan RKPJ Pesawaran Tahun 2023.

” Kondusifnya suatu wilayah, merupakan jaminan untuk keberhasilan capaian sasaran pembangunan yang berkesinambungan bagi suatu wilayah,” sambungnya.

Acara diselenggarakan tepatnya di Aula Pemkab Pesawaran, Kamis, (24/2/2022) .

Dikatakan Dendi, pelaksanaan Musrenbang Kecamatan tahun ini memiliki arti penting bagi perencanaan pembangunan Pesawaran, karena dilaksanakan secara partisipatif oleh para pemangku kepentingan untuk menyepakati rencana kegiatan tahun anggaran 2023 yang akan datang.

” Penyerapan aspirasi masyarakat dari tingkat desa, kecamatan dan kabupaten secara berjenjang tersebut, merupakan dasar acuan bagi Pemerintah dalam menyusun Rencana Kerja Pemerintah Daerah Tahun 2023 mendatang,” paparnya.

Tentunya sambungnya, dalam penentuan rencana kerja pembangunan, Pemerintah terhadap penyerapan aspirasi masyarakat tersebut, akan melakukan pertimbangan dan kajian mendalam untuk menentukan skala prioritas, guna memilah pembangun mana, yang harus segera dikerjakan.

 “Jadi, gak semua aspirasi itu, tahun depan semua harus kita laksanakan. Apa yang lebih mendasar dan mendesak yang dibutuhkan masyarakat banyak, itu yang akan menjadi prioritas untuk segera kita kerjakan,” tukasnya.(rid/dit)

BACA JUGA :   PUPR Pesawaran Umbar Janji! Bakal Perbaiki Jalan Desa Tanjung Agung