Jelang Pilkades Serentak, Pemkab Pesawaran Salurkan Kotak Suara

1,400 views

PESAWARAN- Sepekan jelang Pemilihan Kepala Desa ( Pilkades ) serentak pada 17 November 2021 mendatang, Pemkab Pesawaran mulai menyalurkan kotak suara pada 37 desa, sebagai titik lokasi yang akan melaksanakan pilkades tersebut. 

Sebanyak 74 kotak suara, berisi 74.497 surat suara, dari 70.948 surat suara ditambah lima persen (3.549 surat ) langsung didistribusikan ke lokasi pemungutan suara.

Ada 3 Tim yang bertugas pada tiga wilayah  dalam Pendistribusian kotak dan surat suara tersebut. Tim 1, Kecamatan Gedong Tataan, Negeri Katon dan Tegineenng. Tim 2, Kecamatan Waylima, Kedondong Way Khilau dan Way Ratai. Tim 3, Teluk Pandan, Padang Cermin,Marga Punduh dan Punduh Pedada.

Bupati Pesawaran melalui Plh. Sekretaris Daerah, Syukur didampingi Asisten Bidang Administrasi umum, Kasat Pol PP, Kadis Kominfo, Sekretaris Dinas Pmd, Kabag Hukum,Kabag Protokopim dan Kabag OP. Polres, melaksanakan Apel Pelepasan Pendistribusian Surat Suaradi halaman Kantor Bupati Pesawaran,jumat (12/11).

Saat pelepasan, Syukur mengingatkan kepada semua pihak terkait untuk saling bersinergi guna suksesnya dalam penyelenggaraan dan pelaksanaan  kegiatan pesta demokrasi rakyat tersebut.

“Kita ketahui bahwa banyaknya calon peserta, yang mengajukan diri pada Pilkades, sangat berpotensi terjadinya gesekan antar calon maupun antar pendukung. Untuk itu saya minta kepada semua OPD untuk terlibat, dengan terus melakukan monitoring dari sebelum dan usainya pilkades,  khususnya pada hari pencoblosan tanggal 17 Novmber 2021,” pinta Syukur.

” Kepada seluruh calon serta pendukung, kami minta  untuk lebih mengedepankan kerukunan, guna meminimalisir potensi gesekan, meskipun berbeda pilihan,” pintanya lagi 

Sementara, Kapolres Pesawaran, AKBP. Vero Aria Radmantyo melalui Kabag Op Polres mengatakan kepolisian bersama Pemkab dan TNI telah menyiapkan skema pengamanan guna suksesnya Pilkades serentak tersebut.

BACA JUGA :   Bupati Pesawaran Minta OPD Aktif Renja Perangkat Daerah 2024

” Meskipun itu, kita juga tetap meminta pro aktif dari masyarakat untuk turut serta menjaga situasi kamtibmas, agar pelaksanaan pilkades berlangsung sukses tanpa gejolak,” ucapnya. (rid/dit)