Talud Penahan Banjir Ambrol, Kapolres Pesawaran Bergerak Sigap!

323 views

PESAWARAN- Kapolres Pesawaran, AKBP Vero Aria Radmantyo didampingi Kasi Propam, Ipda, Yurisman dan Kapolsek Gedongtataan lakukan monitoring terkait pasca ambrolnya talud penahan banjir, akibat meluapnya Way Semak usai hujan deras mengguyur Ibu Kota Pesawaran,Gedongtataan, pada Senin, (11/01/21).

Meluapnya sungai berakibat longsor selebar 2 meter di sekitar titik pusat longsor pada bibir sungai  tersebut. Meskipun tidak mengakibatkan korban jiwa dan materil, longsor nyaris menghanyutkan 2 bangunan yang berdiri di atas lahan pusat longsor.

Akibat musibah longsor itu, hampir menghanyutkan Toko Kelontong, Pak, Ansori dan Warung Pecel Lele, Agus Maryanto, yang berdiri diatas titik pusat longsor.

Kapolres Pesawaran, AKBP, Vero bersama 26 Personel Gabungan Piket Fungsi Polres Pesawaran dan Polsek Gedongtataan, langsung mendatangi dan mengambil langkah-langkah strategis.

Intuk saat ini, Polsek Gedongtataan, telah memasang Police Line di pinggiran sungai tersebut, sekaligus untuk membatasi masyarakat yang melihat antisipasi longsor susulan. (rid/dit)

BACA JUGA :   Media Digital Harus Beradaptasi!