LAMSEL- Paslon petahana di Pilkada Lampung Selatan 2024 tumbang!
Ya, ini tergambar dari hasil perhitungan cepat (Quick Count) Lembaga Survei Poltracking Indonesia pada Rabu (27/11/24).
Dari 95,32 datayang masuk dalam tabulasi Poltracking Indonesi Paslon Radityo Egi Pratama-Syaiful mendapat 68,08 persen suara.
Sedangkan petahana, Nanang Ermanto yang berpasangan dengan Antoni Imam mendapatkan 31,92 persen suara.
Meski masih berupa perolehan suata hasil perhitungan cepat, Egi menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Lampung Selatan yang telah memberikan hak suaranya untuk dirinya.
“Kami meyakini ini adalah suara dari masyarakat Kabupaten Lampung Selatan yang menginginkan perubahan yang nyata. Ini merupakan angka optimisme masyarakat terhadap masa depan daerah kita,” kata Egi, Rabu (27/11/2024).
Pun demikian, Egi meminta kepada semua pihak untuk menghormati proses ini hingga nanti perhitungan real count KPU Lampung Selatan selesai dilakukan.
“Relawan, partai politik adalah bagian dari masyarakat. Oleh karena itu saya berharap, tidak berubah pesannya tetap jaga kerukunan dan jaga perdamaian,” ujar Egi.
Pada bagian lain, ia meminta kepada seluruh lapisan masyarakat untuk bersama membangun Kabupaten Lampung Selatan. (dit)