Wabup Tanggamus Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Anak di Dua Sekolah

994 views

Tanggamus – Wakil Bupati Tanggamus Hi. AM. Syafi’i, didampingi Ketua TP PKK Hj. Sri Nilawati Syafi’i, neninjau pelaksanaan Vaksinasi Anak Sekolah Usia 6 -11 Tahun di Kecamatan Sumberejo, Senin (17/1/2022).

Adapun sekolah yang dikunjungi yakni SDN 1 dan SDN 3 Pekon Dadapan, Kecamatan Sumberejo.

Wabup AM. Syafi’i, dalam kesempatan itu menyampaikan ucapan terima kasih atas partisipasi sekolah serta tenaga kesehatan atas kegiatan vaksinasi yang dilakukan, sebagai upaya meningkatkan kekebalan tubuh anak terhadap virus Covid 19.

Wabup juga menghimbau kepada para orang tua, agar mensegerakan vaksinasi terhadap anak anaknya, serta menyampaikan kepada anak-anak agar jangan takut untuk divaksin.

Menurut Wabup, pelaksanaan vaksinasi anak usia 6-11 tahun ini sebagai upaya mendukung kegiatan pembelajaran tatap muka secara langsung.

“Agar bisa berjalan dengan aman dan terlindungi, selain itu juga untuk mempercepat cakupan vaksinasi di Kabupaten Tanggamus, dan semoga pandemi segera berakhir,” ujar Wabup.

Turut hadir dalam kesempatan itu, Camat Sumberejo Pardi, Jajaran TP PKK Kabupaten, Perwakilan dari OPD, Ka. UPTD Pendidikan Sumberejo, serta Kepala Pekon dan Babinsa setempat. (zim/feb)

BACA JUGA :   Dua Tersangka Pengeroyokan di Bandar Negeri Semoung Ditangkap Tekab 308 Polres Tangamus