TANGERANG- Mantan Kepala Sekolah SMPN 24 Tangerang, Suhardi diduga terima uang Rp5 Juta untuk seorang siswa.
“Uang Rp5 juta itu untuk menerima seorang siswi berinisial R yang merupakan siswi pindahan dari sekolah agama yang ada di Kerawang,” kata sumber kepada wartawan di Tangerang beberapa waktu lalu.
Sumber itu mengatakan, orang tua siswa bernisial R itu menyerahkan uang tersebut pada bulan Oktober 2020.
“Itu terjadi pada bulan Oktober 2020. Siswi itu kelas 9 dan masuk di semester ke dua. Saat ini siswa itu sudah lulus dari SMP 24 masuk SMA,” kata sumber itu.
Terkait hal ini, Suhardi yang dihubungi melalu telpon genggamnya terdengar kaget saat ditanya kebenaran pungutan senilai Rp5 juta.
“Saya perlu melakukan pengecekan ulang ke SMP 24 apakah ada nama siswi dengan nama itu,” kata Suhardi saat dihubungi via telpon, Selasa (7/10/2021).
Suhardi meminta agar tidak ditulis adanya dugaan pungutan untuk siswa yang sekolah di SMP 24 Tangerang.
“Saya minta jangan ditulis lah. Saya ingin koordinasi dahulu dengan pihak sekolah SMP 24 karena saya sudah tidak di sana. Baru setelah itu saya mau kordinasi dengan bapak wartawan,” kata Suhardi. (Ronald)