Kotaagung – Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani, menerima Piagam Penghargaan dari Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati, yang diserahkan oleh Kepala Bidang Pembinaan Pelaksanaan Anggaran (PPA) I Kantor Wilayah Dirjen Perbendaharaan (Kanwil DJPb) Kementerian Keuangan RI Provinsi Lampung, Ahmad Fahmi, mewakili Kepala Kanwil DJPb Lampung, Sofandi Arifin, di Rumah Dinas Bupati Tanggamus, Kotaagung, Selasa (17/11/20).
Dalam kesempatan itu, Ahmad Fahmi menyampaikan bahwa dirinya mewakili Kementerian Keuangan RI, menyampaikan penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten Tanggamus, atas prestasi Kabupaten Tanggamus dalam menyusun dan menyajikan Laporan Keuangan Tahun 2019 dengan capaian opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI.
“Atas dasar itu kami memberikan penghargaan, dan penghargaan ini diberikan kepada seluruh Provinsi, Kabupaten/Kota yang ada di Indonesia.”
“Mudah-mudahan dengan penghargaan Tahun 2019 ini, Tanggamus lebih terpacu lagi untuk meningkatkan laporan keuangannya untuk lebih transparan dan akuntabel. Itu yang kita harapkan,” tandasnya.
Sementara Bupati Hj. Dewi Handajani, menyampaikan terima kasih kepada Kementerian Keuangan RI atas penghargaan yang diberikan.
“Tentunya ini menjadi semangat dan motivasi bagi kami, untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan yang terbaik.”
“Kabupaten Tanggamus telah lima kali mendapatkan WTP, walaupun tidak berturut-turut. Semoga ini sebagai ajang silaturahmi yang terus berjalan bagi kita, dan mudah-mudahan tahun depan pun Opini WTP masih tetap dipertahankan,” kata Bupati.
Bupati juga mengharapkan dukungan dari semua pihak, termasuk dari Kanwil DJPb Kementerian Keuangan.
“Kami berharap tetap menjadi bagian juga dari partner dan mitra kami, sehingga kami bisa berkonsultasi, dan mohon bimbingannya serta masukannya, agar kedepan bisa lebih baik lagi untuk Kabupaten Tanggamus,” pungkas Bupati.
Turut mendampingi Bupati, Inspektur Ernalia, Asisten Bidang Pemerintahan Faturrahman, Staf Ahli Bupati Firman Ranie, Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Suaidi, Kepala Dinas Kominfo Sabaruddin dan Kabid Pemerintahan Bappelitbangda Siti Rahmah. (zim/feb)