Bunda PAUD Way Kanan Ajak Orang Tua Didik Disiplin Anak

273 views

WAY KANAN- Bunda PAUD Kabupaten Way Kanan, Dessy Afrianti Adipati ikuti webinar Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) adaptasi masa pandemi, senin (29/06/20).

Selain Dessy, kegiatan webinar itu dilakukan secara virtual meeting bersama Ketua GOPTKI Way Kanan, Vorian Melita Saipul, Kepala Dinas Pendidikan Usman Karim dan Ketua KAHMI, Indra Zakaria Rayusman.

Pada Webinar tersebut menghadirkan Prof.Siti Patimah, Guru Besar Manajemen Pendidikan Islam, Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung Sebagai Pemateri.

Ketua Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Kabupaten Way Kanan, Indra Zakaria Rayusman, mengatakan, tema itu sengaja diambil karena bertepatan juga dengan Hari Keluarga Nasional.

“Karena keluarga adalah sistem yang makro yang sangat mempengaruhi dari sistem yang besar dalam masyarakat, kita barharap dialog kali ini dapat memberikan masukan dan trobosan-trobosan bagi pemerintah daerah maupun guru-guru terkait pendidikan usia dini dalam beradaptasi dalam masa pandemi seperti saat ini,” ujar Indra Zakaria Rayusman.

Pada kesempatan tersebut, Bunda PAUD Way Kanan menjelaskan Paud merupakan tempat yang berperan dalam mencerdaskan anak sekaligus membentuk akhlak yang mulia.

Selain itu, kedisiplinan anak-anak merupakan tanggung jawab orang tua, dan juga guru.

“Sehingga mari kita bersama-sama untuk mendidik anak agar disiplin dan bertanggung jawab, serta kita pastikan kesehatan mereka Baik di rumah maupun di sekolah,” kata Dessy Afrianti Adipati.

Ia juga mengajak kepada orang tua agar tetap bertanggungjawab kepada anak-anak.

“Pastikan mereka sehat, karena ini bukan hanya tanjungjawab sekolah dan guru tapi juga tanggungjawab kita bersama agar anak-anak kita dapat kembali sekolah, belajar dan bermain namun tetap sehat,” ajaknya. (gun/dit)

BACA JUGA :   Good Job! Mahasiswa KKN Unila Latih Pembuatan Eco-enzyme ke Masyarakat Kampung Tulang Bawang