Terapkan New Normal, Wali Kota Metro Pimpin Apel Siaga Gabungan

247 views

METRO- Pemerintah Kota Metro lakukan apel siaga gabungan untuk penegakan disiplin patuh protokol kesehatan.Acara berlangsung di Jl. AH Nasuition, tepatnya di depan Taman Kota Metro, Sabtu (30/5/20).

Wali Kota Metro, A. Pairin yang memimpin apel mengatakan bahwa guna menyongsong new normal di tengah pandemi covid-19 ini, maka diperlukan sosialisasi pentingnya menjaga dan melaksanakan protokol kesehatan bagi seluruh warga masyarakat.

“Pencegahan dan penanganan perlu disosialisasikan ke seluruh lapisan masyarakat agar masyarakat mau mendengar, mengerti dan bisa melaksanakan, tentunya program kita ini harus jelas. Saya mengajak seluruh anggota untuk mensosialisasikan ini dengan tata krama da beretika,” ujar Pairin.

Sementara itu, Dandim 0411/LT Burhanuddinberpesan kepada tim gugus tugas penanganan covid-19 di Metro untuk melaksanakan kegiatan ini dengan penuh semangat dan keikhlasan.

“Jika tidak dilaksanakan dengan baik akan banyak masyarakat yang terdampak, semoga para anggota bekerja dengan penuh rasa tanggung jawab, penuh semangat dan keikhlasan, semoga kita semuanya diberikan kekuatan, perlindungan dan kesehatan untuk melakukan kegiatan 1 bulan ke depan,” ucapnya. (lac/dit)

BACA JUGA :   Pemkot Metro Berupaya Dorong Pengelolaan Sampah Plastik yang Produktif