Jelang Pilkada Serentak 2020, Jokowi Ajak Hanura Perangi Hoaks

326 views
presiden joko widodo

JAKARTA – Presiden Joko Widodo ajak kader Partai Hanura untuk melawan politik yang membenturkan suku, agama, ras dan antar golongan (SARA) hingga ujaran kebencian jelang pilkada serentak 2020.

Ini dikatakan Jokowi saat menyampaikan pidato dalam pengukuhan pengurus DPP Partai Hanura periode 2019-2024 di JCC (24/1/20).

“Jangan sampai ada politik SARA, jangan lagi ada hoaks, ujaran kebencian, saling fitnah, jangan lagi ada saling menghujat. Saya yakin ini bisa dimotori oleh Hanura,” kata Jokowi.

Jokowi menilai, Hanura memiliki kekuatan untuk melawan politik SARA, hoaks, dan ujaran kebencian. Terlebih, saat ini Oesman Sapta Odang (OSO) kembali menjadi ketua umum, maka diyakini mampu membawa Hanura menjadi partai yang besar ke depannya.

“Kalau Partai Hanura dikelola dengan benar dan dipimpin oleh Pak OSO, saya yakin Hanura jadi partai besar,” ucapnya.

Ia meyakini, OSO akan mengerahkan semua tenaga untuk membawa Hanura menjadi partai yang besar. Salah satu tanda yang terlihat adalah ketika dirinya sempat menawarkan posisi anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Watimpres) kepada OSO, namun ditolak dengan alasan fokus ke Hanura. (viv/dit)

BACA JUGA :   Samakan Persepsi, Panwascam Se- Blambangan Umpu Gelar Rakor