Duh, Kualitas Kerjaan Di PUPR Pesawaran Buruk

407 views

PESAWARAN- Banyaknya pekerjaan fisik di Dinas PUPR dan PRKP Kabupaten Pesawaran yang berkualitas buruk memaksa Asisten ll yang membidangi Ekonomi dan Pembangunan, Faturrozi angkat bicara.

Ia mengatakan, buruknya kualitas pekerjaan salah satunya akibat minimnya waktu dalam melakukan lelang pekerjaan, yang pada akhirnya berdampak pada pekerjaan yang dikerjakan secara terburu-buru tanpa serius memperhatikan kualitas.

Begitupun dengan aspek pengawasan yang dilakukan Dinas PUPR yang dinilainya sangat lemah.

“Saya pikir banyak ditemukan hasil pekerjaan fisik dari Dinas itu. Akibat saat menggelar lelang waktunya sangat mepet. Disamping juga mungkin akibat pengawasan yang dilakukan terhadap kegiatan itu, memang lemah,” ujar Faturozi, Selasa (14/01/20)

Kedepan, lanjutnya, ia berjanji akan berupaya agar kejadian seperti ini tidak terulang di 2020.

Untuk itu, ia akan segera mengkordinasikan semua ini kepada pihak terkait, guna mengurai masalah dan mencarikan solusi terbaik atas kondisi tersebut.

” Pokoknya saya dalam masalah ini, akan segera memanggil semua pihak yang terlibat untuk segera menyelesaikan tugas atas fungsinya masing- masing di soal ini. Saya gak mau kedepan hal seperti ini masih berulang,” tegasnya.

Untuk itu lanjutnya, Dia akan berupaya berkordinasi kepada pihak terkait untuk memastikan waktu terbaik dalam menentukan waktu untuk menggelar lelang. Begitupun terhadap ketegasan pengawas di dua dinas itu, harus lebih ditingkatkan lagi.

“Kita akan coba benahi lagi terkait waktu untuk menentukan lelang. Gitu juga dengan segi peningkatan pengawasannya, yang saya lihat agak lemah,” ucapnya.

Terpisah, sejumlah anggota Komisi lll DPRD Pesawaran bersama beberapa pegawai Dinas PU PR dan PUKP, Selasa ( 14/1/20 ) bergegas menuju kendaraan yang telah tersedia.

Saat ditanyakan kepada salah satu anggota komisi lll dari Fraksi PAN, Syafrudin mengatakan bahwa dirinya dan teman- teman komisi akan mellihat lokasi pekerjaan yang diduga bermasalah.

BACA JUGA :   Perkumpulan Dokter Seluruh Indonesia Dideklarasikan! IDI Tak lagi Jadi Wadah Tunggal

“Kami akan melakukan kunjungan silaturahmi ke lokasi pekerjaan itu. Maaf wartawan ga usah ikut, nanti hasil dan fotonya saya kirim aja,” ucapnya sambil berlalu. (rid/dit)