Ini Format AKD Di DPRD Metro

374 views

Metro- Alat kelengkapan dewan di DPRD Kota metro “hampir” terbentuk. Hal ini dinyatakan Wakil Ketua II DPRS Metro Ahmad Khuseini.

Menurutnya, posisi ketua komisi I Dijabat Basuki dari PDI Perjungan, ketua komisi II dipegang Fahmi Anwar dari Partai Demokrat.

“Sedangkan komisi III dari Golkar. Tapi golkar belum setor nama,”ungkap ketua PKS Metro itu.

Ia mengatakan bahwa semua fraksi yang ada di DPRD Metro sudah menyetujui format AKS ini.

“Kemarin itu soal komunikasi saja. Tadi, sore ini, kami sudah berkomunikasi dan bertemu dengan Nasdem dan seluruh fraksi yang ada di DPRD. Dan sudah clear. Semua sepakat. Jadi masalah miss komunikasi saja kemarin itu,” bebernya, Kamis (24/10/19).

Ia menilai, adanya komunikasi yang kurang lancar membuat Fraksi Nasdem merasa keberatan dengan rapat yang berjalan tanggal 23 Oktober lalu. Namun masalah tersebut telah selesai dan DPRD siap mengawal kemajuan Metro.

Pada bagian lain, untuk kursi Ketua Badan Legislasi dipegang Yulianto dari PKS.

“Tersisa Ketua BK yang nanti akan menyusul. Kalau untuk Ketua BK itu kemungkinan dari Nasdem,” tutupnya (lac/pin)

BACA JUGA :   PGN Subholding Gas Pertamina lodan PIM Kembangkan Bisnis Berbasis Gas Dukung Penurunan Emisi Karbon