News, UTI  

Jos! Mahasiswi UTI Ini Sabet Prestasi di LLDikti Wilayah II 2024

1,198 views

LAMPUNG- Shavina Lestiani, mahasiswi S1 Sastra Inggris Universitas Teknokrat Indonesia, meraih prestasi menjadi 5th Runner up pada ajang Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) Tingkat Wilayah yang diselenggarakan Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah II tahun 2024 di Hotel Aston Palembang, 9 Mei 2024.

Shavina yang merupakan alumnus SMAN 1 Adiluwih Pringsewu itu mengucapkan terima kasih atas dukungan penuh Universitas Teknokrat Indonesia.

“Terima kasih kepada pihak yayasan, pembina yayasan, rektor, dan wakil rektor serta semua dosen Universitas Teknokrat Indonesia yang selalu mendukung dan memotivasi saya untuk meraih prestasi dalam segala hal,” kata dia hari ini.

Shavina sejauh ini memang sering mendapat juara di tingkat nasional dan internasional. Ia kerap menjadi juara dalam bidang berbahasa Inggris.

Yang terbaru, Shavina lolos Student Mobility Internasional IISMA di Middle East Technical University, Turki. Di sana ia studi selama satu semester di Turki.

Baru-baru lalu Shavina juga diberikan penghargaan sebagai mahasiswa berprestasi di lingkup kampusnya. Kali ini ia meraih prestasi yang lebih tinggi.

Suprayogi, SS., M.Hum. selaku pembimbing merasa sangat bersyukur atas prestasi yang telah diraih Shavina.

Wakil Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr H Mahathir Muhammad, SE MM juga memberikan apresiasi yang tinggi atas prestasi yang diraih oleh Shavina.

Mahathir bersyukur ada mahasiswanya yang dinilai berprestasi dalam lingkup yang lebih tinggi.

Mahathir berharap lebih banyak lagi mahasiswa Teknokrat yang mempunyai prestasi di tingkat nasional dan internasional.

“Ini pencapaian yang luar biasa. Selamat atas prestasi-prestasi yang telah diraih oleh Shavina, Raihan prestasi ini menjadi bukti mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia mampu bersaing dengan kampus besar lainnya dan kompeten,” kata Mahathir. (rls)

BACA JUGA :   Untuk Kontingen PON Aceh, Pj Gubernur Lampung Gelar Doa Bersama