Peringati Hari Jadi ke-7, SMSI Provinsi Lampung Gelar Donor Darah dan Potong Tumpeng

1,799 views
Ketua SMSI Provinsi Lampung Dony Irawan,SE (kiri) dan Ketua Harian SMSI Provinsi Lampung Fajar Arifin,SH (kanan), Ketua SMSI Bandar Lampung, Sekretaris Umum SMSI Lampung, Ketua SMSI Pringsewu dan Ketua SMSI Lampung Selatan lakukan potong tumpeng sebagai simbol peringatan HUT SMSI ke-7. Foto: SMSI Lampung

BANDAR LAMPUNG- Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) memperingati hari jadi yang ke-7 tahun.

Peringatan ulang tahun ini digelar serentak secara hybrid oleh Pengurus SMSI Pusat dan SMSI Provinsi se Indonesia.

Di Kota Bandar Lampung, acara yang dibalut dengan potong tumpeng digelar di markas SMSI Provinsi Lampung yang ada di Jalan Gatot Subroto Nomor 15, Pahoman, Kota Bandarlampung, Kamis (7/3/2024).

Sejumlah pengurus dan anggota SMSI berpose sebelum donor darah di PMI Lampung. Foto: SMSI Lampung

Ketua SMSI Provinsi Lampung, Donny Irawan, S.E mengatakan, kehadiran SMSI di Bumi Ruwa Jurai telah mewarnai kehidupan pers yang terus semakin berkembang.

“Masuk tahun ke tujuh, SMSI sudah tersebar di hampir seluruh Kota/Kabupaten, diantaranya Tingkat Provinsi, Kota Bandarlampung, Kota Metro, Lampung Timur, Lampung Selatan, Lampung Tengah, Tulangbawang Barat, Tulang Bawang, Way Kanan, Lampung Utara, Lampung Barat, Tanggamus, Pesawaran,” sebut Donny.

Owner saibumi.com itu berharap agar SMSI Lampung bisa semakin solid karena di isi oleh orang-orang berkualitas yang memliki visi misi yang jelas.

“Perbanyak ide dan gagasan, agar kepengurusan SMSI lebih dikenal luas serta dirasakan oleh masyarakat dalam menjalankan program-programnya,” pungkasnya.

Usai memotong tumpeng, SMSI Provinsi Lampung juga menyelenggarakan kegiatan donor darah sukarela yang diselenggarakan di Kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Lampung.

Pada bagian lain, Ketua Harian SMSI Provinsi Lampung Fajar Arifin,S.H., M.H meminta kepada seluruh kepengutusan SMSI seantero Lampung untuk meningkatkan geliat organisasi.

“Momen HUT yang ke-7 ini harus menjadi penyemangat bagi keluarga besar SMSI, baik pengurus maupun anggota agar terus menjaga soliditas dan menjalankan roda organisasi lebih optimal,” ucap CEO portal berita senator.id grup itu.

Diketahui, potong tumpeng dan dinor darah dalam rangka peringatan HUT Ke-7 SMSI dihadiri oleh Ketua SMSI Provinsi Lampung, Donny Irawan, Sekretaris, H. Senen, Ketua Harian SMSI Provinsi Lampung, Fajar Arifin, Ketua SMSI Kota Bandarlampung, Jefri Arifin, Plt. Ketua SMSI Lampung Selatan, Rosid, Plt. Ketua SMSI Pringsewu, Hersoli Riswan, juga sejumlah pengurus SMSI lainnya. (*)

BACA JUGA :   Wagub Chusnunia Ajak FKI Memajukan Olahraga Wujudkan Lampung Berjaya