Lampung Tengah – Pj. Sekdakab Lampung Tengah, Drs. Kusuma Riyadi, M.M. mewakili Bupati Lampung Tengah Musa Ahmad, S.Sos., M.M. Pimpin Apel Bulanan Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah, Senin ,05 Februari 2024 di Lapangan Merdeka Gunung Sugih. Hadir dalam kegiatan apel tersebut, Para Staf Ahli Bupati, Para Asisten, Para Kepala Perangkat Daerah Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah dan dinas terkait.
Dalam Sambutanya, Drs.Kusuma Riyadi, M.M. sangat mengapresiasi kepada saudara-saudara sekalian yang telah hadir dalam apel bulanan pada pagi hari ini semoga semangat kita pada pagi hari ini dapat menjadi energi positif dalam menjalankan tugas-tugas kita. Apel bulanan ini merupakan saat yang tepat untuk kita mengevaluasi hasil kerja kita pada bulan lalu sebagai refleksi untuk melakukan pembenahan-pembenahan sehingga kedepan proses penyelenggaraan pemerintah akan lebih terarah efektif dan efisien.
Tidak lupa saya juga mengucapkan terima kasih atas kinerja beberapa perangkat daerah yang pada awal tahun ini telah menunjukkan hasil yang optimal dengan memperoleh beberapa penghargaan ke depan saya meminta seluruh perangkat daerah untuk semakin kompak dan optimal dalam bekerja. Saya ingatkan kepada para peserta apel dalam menghadapi pemilihan umum yang akan dilaksanakan 8 hari lagi saya menghimbau segenap ASN Kabupaten Lampung Tengah agar konsisten untuk bersikap netral lakukan tugas kita selaku ASN sebagai perekat dan pemersatu bangsa netralitas kita sangat diperlukan demi terwujudnya pemilu yang aman nyaman dan kondusif.
Di akhir sambutanya, Drs. Kusuma Riyadi, M.M. meminta saudara-saudara sekalian untuk dapat menyikapi secara responsif dan konstruktif berbagai keluhan dari masyarakat jawablah kritik masyarakat dengan melakukan inovasi meningkatkan kualitas pelayanan publik serta mewujudkan pelayanan birokrasi yang makin mudah dan semakin baik. (Diskominfotik)