Buka Bimtek Koni Lampung, Arinal Minta Dorong Kejayaan Olahraga

1,085 views

LAMPUNG- Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengajak seluruh pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) di Lampung untuk mewujudkan kejayaan olahraga dengan meningkatkan prestasi di Provinsi Lampung.

Hal itu disampaikan Arinal saat membuka Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Tatakelola Organisasi Olahraga Modern dan Tatakelola Anggaran KONI Provinsi Lampung di Ballroom Hotel Novotel Bandar Lampung, Senin (11/12/2023).

Menurutnya, untuk meraih prestasi di tingkat nasional maupun internasional, para pengurus KONI dan cabang olahraga (cabor) harus mampu melaksanakan tata kelola organisasi serta anggaran yang baik dan benar sesuai ketentuan yang berlaku.

“Mari kita bersatu dan berprestasi, jadikan olahraga Lampung Berjaya,” ujar Arinal yang juga Ketua KONI Provinsi Lampung.

Arinal menekankan jangan sampai ada praktek-praktek yang melanggar hukum dan menciderai prestasi olahraga Lampung dan nama baik KONI Provinsi Lampung seperti tindakan korupsi.

Ia meminta untuk ditanamkan pada diri para pengurus, apa yang harus diberikan untuk menggapai prestasi.

“Jangan kau tanya apa yang harus kau dapatkan, tetapi kau harus tanya selama kepengurusan apa yang harus kau berikan untuk Lampung ini dibidang prestasi olahraga. Hidup kita cuma satu kali, diberi kesempatan berbuat yang baik,” katanya.

Arinal menyebut Lampung harus kembali mendulang prestasi bahkan lebih meningkat lagi pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/PON Aceh – Sumut 2024 mendatang.

Dimana Provinsi Lampung sukses meraih 10 besar pada PON Papua Tahun 2021.

Target Lampung sendiri pada PON 2024 yakni 5 besar, ditambah pada PON Aceh – Sumut nanti, Lampung akan ikutserta didalam 50 cabor.

“Sebelumnya hanya 20 cabor yang masuk didalam pelaksanaan PON, namun sekarang sudah mencapai 50 cabor. Ini menunjukkan keseriusan kita, tidak ada yang tidak bisa,” ujarnya.

BACA JUGA :   Penyerahan Sertifikat Hak Pakai Jalan Tol dan Redistribusi Tanah Tahun 2020

Untuk itu, Arinal meminta seluruh insan olahraga di Provinsi Lampung, KONI Kabupaten Kota, pengurus olahraga fungsional serta partisipasi aktif masyarakat untuk Bersatu, Berprestasi, untuk Olahraga Lampung Berjaya.

“Menjadi organisasi olahraga yang profesional dan modern, meningkatkan prestasi olahraga yang berkelanjutan, meningkatkan kualitas SDM keolahragaan dan mendukung Provinsi Lampung dengan sport tourism dan sport industry,” katanya.

Terakhir, Arinal berharap kepada para pengurus cabor, KONI Kabupaten/Kota maupun olahraga fungsional, untuk aktif melaksanakan kompetisi didaerah guna mencari dan menghasilkan atlet-atlet berprestasi.

“Selain melaksanakan pembinaan sejak dini juga aktif melaksanakan kompetisi di tingkat Kabupaten/Kota maupun tingkat Provinsi,” pungkasnya.

Sosialisasi dan Bimtek ini diselenggarakan tanggal 11-12 Desember 2023 dengan narasumber diantaranya Kepala Kejaksaan Tinggi Lampung Nanang Sigit Yulianto, Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Lampung Suyarsih Fifi Herwati dan Perwakilan KONI Pusat.(pim)