Diskominfotiksan Pesawaran Gadeng BPS Gelar Bimtek

903 views

PESAWARAN- Guna meningkatkan kapasitas kompetensi pegawai terhadap kualitas penguasaan data statistik sektoral di lingkup Pemkab Pesawaran, Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfotiksan)setempat berkolaborasi dengan 
Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Pesawaran melaksanakan Bimbingan Teknis Penyusunan Metadata Statistik Sektoral di ruang Pesawaran One Center (POC), Rabu (22/11/23).

Sebanyak 40 peserta dari sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) setempat, mengikuti kegiatan bimbingan teknis penguasaan dan penyusunan data statistik sektoral tersebut.

Menurut Kepala Dinas Kominfotiksan Kabupaten Pesawaran, Jayadi Yasa mengatakan Bimtek ditujukan dalam rangka meningkatkan kualitas Data Statistik Sektoral di Pemerintahan Kabupaten Pesawaran dan mewujudkan Satu Data Pesawaran. 

Dia berharap bimtek ini,  akan menjadikan peserta  lebih mampu dalam peningkatan kwalitas dan kompetensi terhadap kemampuan dalam penguasaan dan pemahamannya terkait data statistik.

” Satu tahun belakangan ini kita memang intens dalam upaya membangun Satu Data Pesawaran, karena membangun data memerlukan proses, maka kita melibatkan BPS yang lebih menguasai dan paham tentang penanganan data,” ucap Jayadi 

Karena melalui proses yang panjang sambungnya, pihaknya sejak awal tahun telah menyiapkan dengan mengumpulkan data dari seluruh OPD, dengan tetap mengedepankan kualitas data yang akan disajikan.

” Yang selanjutkan kita input menjadi satu data Pesawaran, yang sudah menjadi satu kesatuan, yang kita olah lagi baru diaktifkan,” imbuhnya. 

” Kita berharap upaya ini, bisa dilakukan secara bersama- sama dan dalam satu frekuensi,” harapnya. (rid)

BACA JUGA :   Disdik Tubaba: Tunda Study Tour!