Gubernur Arinal Serahkan Bantuan Sembako dan Bufferstock untuk Korban Banjir dan Tanah Longsor di Pesibar

1,266 views

Pesisir Barat – Gubernur Lampung melalui Kepala Dinas Sosial Provinsi Lampung Drs. Aswarodi M.Si menyerahkan bantuan sembako, serta bufferstock kepada korban bencana banjir dan longsor di Pekon La’ay Kecamatan Karya Penggawa, Kabupaten Pesisir Barat. Penyerahan bantuan berlangsung di Kantor Dinas Sosial setempat, Senin (14/11/2022).

Kadis juga menyampaikan ucapan duka cita Gubernur Lampung Arinal Djunaidi kepada warga yang menjadi korban bencana alam tersebut.

“Kami menyampaikan amanat pak Gubernur mengucapkan turut berduka cita atas musibah yang terjadi di Pekon La’ay Kecamatan Karya Penggawa Kabupaten Pesisir Barat. Pak Gubernur juga menitipkan sedikit bantuan sembako, semoga bermanfaat, juga bisa meringankan beban warga terdampak musibah. Semoga warga disini bisa segera pulih, bangkit kembali, untuk beraktivitas seperti biasanya,” ujar kadis didampingi Kabid Linjamsos Yulya Elva, dan Kadis Sosial Pesibar Agus Triyanto.

Sementara itu, Maisaroh warga penerima manfaat, mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan.

“Alhamdulillah terima kasih pak Gubernur atas kepeduliannya, dan bantuan yang diberikan untuk kami,” ujar Maisaroh.

Perlu diketahui, usai menyerahkan bantuan, dalam kesempatan itu, Kadis beserta jajaran meninjau lokasi banjir dan tanah longsor di wilayah tersebut.(*)

BACA JUGA :   Jadi Kontestan Pilpres, Menteri Tak Perlu Mundur dari Jabatan