Bahas Revolusi Industri 4.0, Sekda Lampung Gelar Rakor dengan Diskominfotik

323 views

LAMPUNG- Sekretaris Daerah Provinsi Lampung Ir. Fahrizal Darminto lakukan rapat berkoordinasi dengan jajaran Diskominfotik Provinsi Lampung dalam upaya peningkatan kinerja menghadapi Era Revolusi Industri 4.0 di masa pandemi COVID-19.

Acara berlangsung di ruang rapat Diskominfotik Lamoung, Jumat (19/2/21).

Fahrizal mengatakan, sejak 2011 lalu, dunia internasional dianggap telah memasuki industri 4.0, yang ditandai dengan meningkatnya interaksi, konektivitas, dan tidak adanya batas antara manusia, mesin, serta sumber daya lainnya yang semakin konvergensi melalui komunikasi dan teknologi informasi.

“Dalam menghadapi era revolusi industri 4.0, manusia dituntut untuk mampu beradaptasi dengan kemajuan teknologi yang serba digital,” ujar Fahrizal.

Dikatakannya, adanya wabah covid-19 tidak menjadi alasan untuk keterbatasan dalam bekerja.

“Bagaimanapun dan dalam kondisi apapun, tugas, pekerjaan harus tetap dijalankan,”ucapnya. (dit)

BACA JUGA :   DPRD Lampung Gelar Rapat Paripurna Istimewa, Gubernur Lampung dan Jajaran Forkopimda Hadir