LAMPUNG- Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) selalu menjadi tempat tour edukasi bagi sekolah yang ada di Provinsi Lampung. Tidak heran bila kampusnya sang juara ini selalu menjadi tempat tujuan tour bagi sekolah-sekolah di daerah ini
Beberapa hari lalu, seratusan siswa didampingi 13 guru SMKN 1 Banjar Agung, Tulangbawang, mengunjungi kampus Universitas Teknokrat Indonesia (UTI), Kamis (22/5/2025).
Baca juga : E-Sports Lampung Student Olympic Piala Gubernur di Universitas Teknokrat Indonesia Rampung, Ini Daftar Sekolah yang Jadi Juara
Wakil Rektor Universitas Teknokrat Indonesia Dr. H. Mahathir Muhammad, SE, MM menyambut kedatangan siswa.
Mahathir senang siswa dan guru bisa berkunjung ke Teknokrat. Para siswa dan guru diajak berkeliling ke semua fasilitas di Universitas Teknokrat.
Para siswa juga mengagumi semua fasilitas yang ada di Universitas Teknokrat. Bahkan mereka langsung praktek pembelajaran menggunakan Mataverse.
Wakil Rektor Bidang Umum dan Kerja Sama Dr Ryan Randy Suryono ikut memberikan materi tentang metaverse kepada siswa.
Dalam pusat unggulan Metaverse di Universitas Teknokrat Indonesia, kata dia, terdiri dari tim dosen, struktural, dan mahasiswa.
Universitas Teknokrat Indonesia, kata dia, merekrut mahasiswa sesuai dengan bidang keilmuan masing- masing. Rata-rata yang direkrut dari bidang ilmu informatika.
Di bidang informatika, mahasiswa Universitas Teknokrat Indonesia diajarkan menggunakan perangkat lunak, memodelkan perangkat tiga dimensi (3D), dan game.
Berbekal itu semua, kata dia, Universitas Teknokrat Indonesia merekrut mahasiswa yang memilki potensi dan mempunyai keinginan bergabung pada Metaverse.
”Mahasiswa memiliki kemampuan dasar dalam modeling 3D dan perangkat lunak, pembuatan game, dan mereka di bawah Universitas Teknokrat Indonesia dan Metaverse,” jelasnya.
Baca juga : Pj Gubernur Lampung Samsudin Walimatus Safar di Masjid Agung Al Hijrah Kota Baru, Nasrullah Yusuf Doakan Jadi Haji Mabrur
Ia menambahkan, metaverse Universitas Teknokrat Indonesia terus berkembang menjadi enam sektor di antaranya sektor pendidikan (education) pelayanan publik (public service), pariwisata (tourism), hiburan (entertainment), arsitektur (architecture), dan pemasaran (marketing).
Dalam pertemuan ini juga dilakukan penandatanganan kerjasama antara Universitas Teknokrat Indonesia dengan SMKN 1 Banjar Agung Kabupaten Tulangbawang. (Uti)