TULANG BAWANG– DPD Partai Nasdem kabupaten tulang bawang menetapkan tujuh nama bakal calon bupati dan wakil bupati untuk mengikuti kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak November 2024 mendatang.
Penetapan ini dilakukan, usai menggelar Rapat Pleno Penetapan calon bupati dan wakil bupati di kantor DPD Partai Nasdem kabupaten tulang bawang, Jumat (10/5/2024).
Untuk diketahui, dari 8 orang yang mengambil formulir pendaftaran, 7 orang mengembalikan formulir.
“Khaidir Bujung diwakili oleh LO Saiful, Arif Budiman, Darmawijaya, Reka Punnata ,Richard Maulana Putra, Juanda, Zuldin Alamsyah diwakili oleh LO Choibar,dan terakhir ketua DPD Nasdem kabupaten tulang bawang Dedi Afrizal, nama nama tersebut berkas lengkap kita ajukan,” ungkap Ketua tim penjaringan DPD Partai Nasdem, Sondang Rajagukguk.
Sondang mengaku masing-masing bakal calon bupati dan wakil bupati tersebut berkas pencalonan telah memenuhi persyaratan dan memenuhi tahapan dalam proses penjaringan.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Nasdem Tulang bawang, Hi. Dedi Afrizal mengatakan, hasil pleno akan diperjuangkan pihaknya. Menurut dia, sepanjang sejarah apapun yang direkomendasikan oleh Nasdem tingkat bawah akan diterima oleh DPP.
“Itu yang selama ini terjadi. Apa yang direkomendasikan, itu yang akan dipertimbangkan DPP,” katanya.
Dedi menegaskan, dirinya akan mengawal keputusan DPP, terkait apa yang akan direkomendasikan. Sehingga kedepan dapat bersama-sama dengan Nasdem untuk membangun, membenahi Kabupaten Tulang bawang.
“Sama-sama kita kawal. Ke arah mana dukungan DPP. Tapi yang jelas kita sudah lakukan penjaringan, guna memanggil siapa saja yang dianggap layak oleh Nasdem guna memajukan kabupaten tulang bawang,” tuturnya.
Ditempat yang sama, ketua Dewan perwakilan Daerah (DPW) Nasdem provinsi Lampung yang diwakili oleh koordinator Daerah Budi yohanda memaparkan kehadiran nya ke kantor sekretariat Partai Nasional Demokrat ( Nasdem) dalam rangka monitoring hasil pendaftaran dan penjaringan bakal calon kepala daerah dan wakil kepala daerah.
“Hari ini kita sudah melakukan rapat pleno bersama rekan rekan dewan perwakilan daerah (DPD) dan hasil pleno bahwa semua bacalon yang mengembalikan berkas dan lengkap akan kita bawa ke DPW dan di pleno selanjutnya akan dibawa ke DPP untuk diputuskan oleh ketua umum rekomendasinya,” tuturnya. (lim/dit)