Walikota Metro Hadiri Pengukuhan KJS dan KJR

1,059 views

METRO – Walikota metro dr.wahdi Siradjuddin,Sp.OG ikuti giat pasar tani agro ceria sekaligus menghadiri pengukuhan klub jantung sehat (KJS) dan klub jantung remaja (KJR) se-kecamatan Kota Metro yang berlangsung di lapangan 29 Kelurahan Banjarsari kecamatan Metro Utara, jumat (20/01/2023).

Acara yang di awali dengan senam bersama tersebut di hadiri oleh Asissten II, ketua TP PKK, Ketua GOW, Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan pariwisata,camat metro utara dan lurah banjarsari.

Walikota Metro wahdi berharap melalui klub jantung sehat kota metro bisa masyarakat bisa berprilaku hidup sehat.

“sehat itu datangnya dari diri kita susai dengan visi misi membangun sumber daya manusia maka paling penting itu sehat dulu, gerakan masyarakat hidup sehatnya lebih di gerakan lagi,pola hidup sehat dan bersih lebih di jaga lagi,lingkungannya di perbaiki lagi,” ucap wahdi.

Sementara itu, Camat Metro Utara Wilastri mengucapkan terimakasih atas dilaksanakannya kegiatan tersebut.

”Alhamdulillah antusias masyarakat luar biasa, selain itu anggota LLI dari sekolah-sekolah menghadirkan siswa dan dewan gurunya. sehingga saya berharap nanti kedepannya ketika ada moment seperti ini mereka dengan sendirinya mendaftarkan diri untuk meraimaikan Agro Ceria,” ungkapnya

Pada kesempatan tersebut Penasehat Klub Jantung Sehat (KJS) Silfia Naharani Wahdi melakukan pengukuhan kepada pengurusan Klub Jantung Sehat (KJS) se-Kecamatan Kota Metro, demi meningkatkan kemampuan masyarakat umum untuk dapat menjaga kesehatan dirinya melalui kegiatan olahraga dan kesehatan tentang penyakit jantung dan pembulu darah serta upaya pencegahanya.

Dikatakannya, masyarakat menyambut baik kegiatan agro ceria ini terutama pelaku UMKM karena mampu membuat para usaha usaha kecil mendapat penghasilan lebih.

“Seneng banget kegiatan ini kan bisa mencakup semua masyarakat, jadi aneka kuliner di metro ini bisa kerangkum disini setidaknya pendapatan bisa naik,” kata beti salah satu dari pelaku UMKM
(hms)

BACA JUGA :   Peringati HUT Lampung Ke-58, GML Metro Giat Jum'at Berkah